cara pesan gold-g

Macam Penyakit Anak dan Cara Mengatasinya

Ditulis oleh: -
Bayi dan anak-anak yang berumur dibawah lima tahun adalah kelompok yang rentan terhadap berbagai macam penyakit karena sistem kekebalan tubuh mereka belum terbangun sempurna. Sebagian besar penyakit pada anak tidak berbahaya dan hanya menyebabkan rasa tidak nyaman untuk sementara saja. Namun, ada juga beberapa jenis penyakit anak lainnya yang sangat berbahaya, bahkan mengancam jiwa. Oleh karena itu, kesehatan anak wajib diperhatikan oleh orangtuanya karena memang anak-anak mudah sekali terserang oleh penyakit dan penyakit tersebut bisa datang kapanpun dan dimanapun.

Macam-Macam Penyakit Anak


Penyakit anak yang hanya menimbulkan ketidaknyamanan sementara antara lain adalah sebagian besar ISPA (infeksi saluran pernapasan atas), rhinitis alergi, infeksi telinga tengah, radang tenggorokan, cacar air dan masalah kulit. Penanganan gangguan-gangguan kesehatan tersebut umumnya cukup dengan mengendalikan gejala-gejalanya, mencegah pemicunya (untuk alergi) dan pemberian antibiotik (untuk infeksi oleh bakteri). Penyakit anak yang berbahaya antara lain adalah tuberkulosis, difteri, pertusis, tetanus, polio dan campak. Penyakit-penyakit tersebut dapat dicegah dengan imunisasi, apalagi pemerintah bahkan secara nasional memiliki program imunisasi wajib untuk penyakit-penyakit tersebut. Selain itu, ada juga penyakit berbahaya lain seperti Hepatitis A/B, diabetes anak, MMR (campak (measles), gondongan (mumps) dan rubella (german measles)), meningitis, pneumonia, dan tifoid yang juga dapat dicegah dengan vaksinasi.

Nah, pada kesempatan kali ini yang akan dibahas adalah jenis-jenis penyakit yang umum terjadi pada anak. Berikut penjelasannya:
  1. ISPA ~ ISPA adalah penyakit infeksi saluran pernapasan atas yang biasanya ditandai dengan bersin-bersin, hidung tersumbat atau meler, demam, dan mungkin juga batuk. Jenis umum ISPA adalah pilek dan flu, cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan banyak beristirahat. Namun jika gejalanya tak kunjung membaik, sebaiknya segera periksakan anak ke dokter karena mungkin ada infeksi lain yang lebih serius.
  2. Infeksi radang tenggorokan ~ Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Streptococcus b. Pada radang tenggorokan, gejala biasanya menghilang dengan sendirinya setelah beberapa hari. Jika radang tenggorokan anak berlangsung lebih dari empat hari, kemudian diikuti dengan demam tinggi, bintik-bintik merah terang dan nanah putih dibagian belakang langit-langit dan amandel, juga kesulitan menelan, sebaiknya konsultasikan ke dokter karena kemungkinan penyebabnya adalah infeksi radang tenggorokan.
  3. Rhinitis alergi ~ Rhinitis alergi adalah peradangan hidung yang disebabkan oleh alergi. Pemicunya adalah alergen luar ruangan seperti serbuk sari atau alergen dalam ruangan seperti bulu hewan peliharaan, jamur, dan debu. Tanda dan gejala rhinitis alergi termasuk hidung meler atau tersumbat, sakit tenggorokan, mata berair dan gatal, sakit kepala, nyeri wajah dan kelelahan.
  4. Infeksi telinga tengah ~ Infeksi telinga tengah (otitis media) merupakan penyakit yang umum terjadi pada balita atau anak-anak. Gejala umumnya adalah demam, cairan bening mengalir dari salah satu atau kedua telinga, sakit kepala, tidak menanggapi suara dan mengeluhkan rasa sakit atau menarik-narik telinga. Kebanyakan infeksi telinga disebabkan oleh virus sehingga pemberian antibiotik pun tidak mempan. Infeksi telinga tengah yang berulang dapat menyebabkan congekan (otitis media dengan efusi), dimana cairan lengket terakumulasi dan dapat memengaruhi pendengaran.
  5. Cacar air ~ Penyakit cacar air adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus Varicella Zoster yang mengakibatkan munculnya ruam kulit berupa kumpulan bintik-bintik kecil baik berbentuk datar maupun menonjol, melepuh serta berkeropeng dan terasa gatal. Penyakit cacar air merupakan penyakit menular.
  6. Diare ~ Diare adalah salah satu penyakit yang banyak menyerang anak-anak. Diare merupakan gangguan dimana tinja atau feses berubah menjadi lembek atau cair, setidaknya 3 kali dalam 24 jam. Penyakit ini cukup berbahaya bila dialami oleh anak kecil, sebab jika tidak ditangani dengan tepat dapat menimbulkan dehidrasi berat. Penyebab diare paling umum adalah infeksi virus. Penyebab lainnya adalah infeksi bakteri, efek samping antibiotik, dan keracunan.
  7. Masalah kulit ~ Masalah kulit pada anak sangat beragam penyebabnya, mulai dari reaksi terhadap obat, infeksi, gigitan serangga, parasit, dan alergi. Pada umumnya masalah kulit bisa menghilang dengan sendirinya tanpa perlu pengobatan. Namun, beberapa jenis masalah kulit bisa merupakan tanda penyakit serius. Dermatitis atopik adalah penyakit kulit yang paling umum pada anak yang disebabkan oleh reaksi alergi atau hipersensitivitas kulit yang bersifat genetik. Impetigo adalah masalah kulit lain yang bisa muncul dan disebabkan oleh infeksi bakteri. Penyakit kulit lain yang dapat muncul pada anak antara lain adalah scabies (kudisan), lupus, dermatitis seboroik dan dermatitis kontak.
  8. Radang amandel ~ Penyakit amandel disebabkan oleh virus atau bakteri, tetapi sebagian besar penyebabnya adalah karena virus. Tanda-tanda penyakit ini yaitu ditandai oleh adanya pembengkakan pada amandel.
  9. Panas dalam ~ Panas dalam bisa disebabkan oleh keadaan cuaca dan bisa juga disebabkan oleh makanan, misalnya terlalu banyak mengkonsumsi makanan pedas dan sebagainya. Saat panas dalam biasanya bibir pecah-pecah, terasa sakit dan terdapat benjolan di bibir dan tenggorokan.
  10. Flu ~ Flu merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh virus. Virus tersebut menginfeksi telinga, hidung, tenggorokan dan sinus. Akibatnya anak yang menderita flu biasanya akan mengalami sakit pada tenggorokan, pilek, batuk, sakit kepala, suhu badan tinggi, dan sakit persendian anak.
  11. Demam dan Batuk ~ Demam bisa disebabkan oleh infeksi virus, sedangkan Batuk biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri yang terhirup masuk ke dalam saluran pernapasan.
  12. Gatal-gatal ~ Gatal-gatal pada anak biasanya disebabkan oleh bakteri atau keringat. Penyakit gatal tersebut biasanya terjadi pada tangan, kaki dan mulut si anak. Selain merasa gatal anak-anak akan merasa tidak enak badan.
  13. Penyakit Kaki, Tangan, dan Mulut ~ Penyakit KTM atau flu singapura/HFMD merupakan penyakit yang sangat menular dan disebabkan oleh infeksi virus. Penyakit ini dapat menyebar melalui kontak langsung dan juga dengan menghirup udara orang yang terinfeksi.
Langkah pencegahan paling utama yaitu bagi Anda para orangtua adalah memberikan perhatian yang maksimal pada buah hati Anda dan memberikan asupan makanan yang sehat dan bergizi pastinya agar kekebalan tubuh si anak bisa lebih kuat dan terjaga, sehingga tidak mudah terserang oleh penyakit.

Itulah sedikit pembahasan mengenai Macam Penyakit Anak dan Cara Mengatasinya, semoga bermanfaat dan sayangilah buah hati Anda :) .

Rekomendasi Pengobatan : Bunda, jika Anda bingung mencari pengobatan tradisional atau herbal yang aman untuk mengatasi penyakit yang terjadi pada buah hati Anda, kami rekomendasikan untuk memilih pengobatan herbal dengan Jelly Gamat Gold-G. Alasan kenapa harus dengan jelly gamat gold-g, karena obat herbal ini aman dikonsumsi oleh anak-anak, dan sudah terdaftar di BPOM. Info lengkap silahkan klik DISINI!

0 comments "Macam Penyakit Anak dan Cara Mengatasinya", Baca atau Masukkan Komentar

Post a Comment